Senin, 06 Mei 2013

Fadilah Orang yang Membaca Al-Quran

bismillah, saya akan bahas sedikit fadilah bagi orang yg membaca Al-Quran. Karena Pahala dan kebaikan yang terkandung begitu banyak di dalam Al-Quran. Maka rugilah bagi mereka yang tidak membacanya serta mengamalkannya. dan Al-Quran juga merupakan Petunjuk bagi umat muslim, serta pedoman dalam menjalani kehidupan sehari-hari. semoga dapat memberikan manfaat. ^_^



 
Bukan hanya sedekah yang dikali 10. Tapi bacaan Qur’an juga dikali 10. Setiap hurufnya lagi. Bukan ayat. Sehingga Rasul bersabda, setiap 1 huruf, 10 kebaikan. Alif Lam Mim, dihitung 3 huruf. 30 kebaikan. Kumpulkan sebanyak-banyaknya kebaikan. Termasuk dari membaca al Qur’an. Supaya hidup jadi penuh dengan kebaikan juga.

Dari Ibnu Mas’ud ra, katanya: Rasulullah saw bersabda: “Barangsiapa membaca satu huruf dari kitab Allah maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan itu dibalas sepuluh kali lipatnya. Aku tidak mengatakan alif lam mim itu satu huruf; tetapi alif satu huruf; lam satu huruf dan mim satu huruf.” (HR. At-Tirmidzi, katanya: hadits hasan shahih).

Kebaikan dari Allah itu banyak, bisa berupa pahala, bisa pengampunan dosa, bisa rejeki, tergantung Ridho Allah kita mau dikasi yang mana.

Mereka yang ga lancar baca Qur’annya, pas baca, dapat dua. Pertama, sebab bacanya.

Kedua, sebab terbata-batanya. Sebab sabarnya. Yang punya kesulitan dalam belajar membaca memahami dan menghafal Qur’an, Allah mengganjar pahala lebih.

Subhaanallaah ya penghargaan Allah terhadap mereka yang mau bersusah payah belajar

Dari Aisyah ra, katanya: Nabi saw bersabda: “Orang yang membaca Al-Qur’an dengan mahir adalah bersama para malaikat yang mulia lagi taat, sedangkan orang yang membaca Al-Quran dengan tergagap dan susah membacanya baginya dua pahala.” (Hadits Muttafaq ‘Alaih). Dua pahala, yakni pahala membaca dan pahala susah payahnya.

Dalam 1 kesempatan Rasul menambahkan motivasi, ilaa sab’I mi-ati dhi’fin. Sampe 700x lipat. Apanya?

Pahala dari baca Qur’an. Setiap hurufnya, bukan saja dikali 10, tapi dikali 700 kebaikan.

Buat kita-kita yang kebaikannya kurang, yang banyak adalah keburukan, maka subhanaallaah, membaca Qur’an, jadi pengejar keburukan yang baik sekali. Rekening kebaikan kita akan bertambah dengan cepat.

Jadi gak ada alasan untuk gak baca Al-Qur'an lagi yah. Karena Al-quran akan memberikan syafaat bagi yang membaca di hari kiamat kelak. Semoga semakin menambah keimanan dan ketakwaan kita dalam beribadah kepada Allah SWT. aamiin. barakallahu fikum

NB : untuk hadits-hadits mengenai Al-Quran, silahkan buka posting sebelumnya. Syukron ^_^ Jazakallah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar